Bila dikonsumsi dengan bijaksana, kurma bisa membantu menurunkan berat badan.
Diet kurma menjadi salah satu cara yang diminati untuk turunkan berat badan. Namun apakah diet kurma merupakan sebuah langkah yang tepat?
Mengurangi berat badan bukanlah perkara yang gampang, baik secara mental maupun fisik. Ilmu pengetahuan baru menunjukkan bahwa ketika tubuh mulai menurunkan berat badan dalam jumlah besar, maka tubuh tersebut berjuang keras untuk mendapatkannya kembali.
Namun, itu tidak berarti bahwa mengurangi berat badan adalah sesuatu yang mustahil.
Manfaat Kurma Untuk Diet Turunkan Berat Badan
Kurma dianggap sebagai makanan yang ideal. kur yang kaya akan nutrisi tentu saja sudah Moms ketahui. Menambahkan kurma ke dalam menu makan orang yang berusaha mengurangi berat badan sebenarnya justru baik dan boleh dilakukan.
Manfaat kurma yang mampu menjaga kadar kolesterol dan sedikit mengandung lemak adalah alasan utama kenapa kurma bisa membantu diet menurunkan berat badan.
Menurut Nutrition Journal, meskipun nilai kalorinya tinggi, kurma memiliki indeks glikemik (GI) yang rendah. GI adalah cara mengukur seberapa cepat gula darah naik setelah makan-makanan tertentu. Itulah kenapa kurma sangat bagus untuk diet turunkan berat badan
Kurma adalah salah satu buah yang akrab disantap oleh masyarakat Indonesia terutama di bulan Ramadan.
Dilansir dari sebuah jurnal yang dipublikasikan di Institute of Food Science and Technology atau IFST, dikatakan bahwa buah kurma merupakan sumber nutrisi dan memiliki manfaat kesehatan yang baik.
Komposisi gizi yang dimiliki oleh buah kurma meliputi karbohidrat, serat makanan, protein, lemak, mineral dan vitamin, enzim, asam fenolik dan karotenoid yang semuanya terkait langsung dengan manfaat nutrisi dan kesehatan bagi orang yang mengkonsumsinya.