Kelebihan Tepung Mocaf yang Harus Kamu Tahu

Kelebihan Tepung Mocaf yang Harus Kamu Tahu

Sesuai dengan namanya, Mocaf (Modified Cassava Flour) adalah tepung yang terbuat dari singkong yang telah dimodifikasi selama proses pembuatannya dengan cara fermentasi mikroba atau enzimatis. Tepung mocaf mempunyai banyak kelebihan salah satunya adalah mempunyai tekstur yang lembut dan aroma yang tidak lagi berbau khas singkong. Cara membuatnya cukup sederhana, tepung mocaf ini dibuat hanya dengan mengupas, mencuci, dan memotong singkong, merendamnya dalam larutan yang mengandung enzim, mengeringkan lalu menghaluskannya menjadi tepung.

Tepung mocaf dapat digunakan sebagai pengganti tepung terigu karena memiliki sifat yang hampir sama. Mocaf sangat baik digunakan sebagai bahan campuran atau substitusi pembuatan makanan yang selama ini menggunakan tepung terigu. Tepung mocaf dapat digunakan untuk membuat kue, cookies, pie, mie atau makanan lainnya seperti almond chips dari Sendokibu.

Kelebihan Tepung Mocaf

Kelebihan tepung mocaf lainnya adalah memiliki manfaat nutrisi yang lebih dibandingkan tepung lainnya, termasuk bebas gluten, memiliki indeks glikemik rendah, menjadi sumber karbohidrat kompleks, dan tinggi serat dan kalsium.

1. Indeks glikemik rendah

Tepung mocaf memiliki indeks glikemik yang rendah. Indeks Glikemik (IG) merupakan indikator cepat atau lambatnya unsur karbohidrat dalam bahan pangan dalam meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh. Jika makanan memiliki indeks glikemik tinggi, kadar glukosa dalam tubuh akan meningkat seiring waktu. Hal ini dapat menyebabkan penyakit, termasuk diabetes. Karena tepung mocaf memiliki indeks glikemik yang lebih rendah dibandingkan tepung terigu, maka tepung mocaf dapat digunakan sebagai alternatif pengganti tepung terigu.

2. Gluten Free

Tepung mocaf bebas gluten, yang berarti tidak mengandung protein gluten. Protein gluten adalah protein lengket dan elastis yang sering ditemukan dalam berbagai sereal, terutama gandum atau olahan berbahan tepung terigu. Gluten memiliki efek buruk pada kesehatan, mulai dari anemia dan osteoporosis hingga penyakit autoimun dan diabetes. Gluten juga tidak disarankan untuk orang dengan autisme karena pembentukan gluteomorphins, yang dapat menyebabkan hiperaktif dan masalah perilaku lainnya. Oleh karena itu, tepung mocaf bisa menjadi pilihan bagi  yang tidak bisa mengkonsumsi gluten.

3. Kaya serat dan kalsium

Tepung mocaf kaya akan serat dan kalsium. Kalsium adalah elemen penting, terutama untuk pertumbuhan tulang dan gigi. Hal ini membuat tepung mocaf cocok untuk penderita osteoporosis dan kekurangan kalsium. Serat membantu mengurangi kadar kolesterol darah dan mengatur kadar gula darah. Oleh karena itu, tepung mocaf merupakan sumber serat yang sangat baik bagi tubuh manusia.

4. Mengandung karbohidrat kompleks

Tepung mocaf termasuk karbohidrat kompleks, salah satu zat gizi makro yang dibutuhkan oleh tubuh. Ketika seseorang makan karbohidrat sederhana, tubuh dengan cepat mencernanya, sehingga mudah mengalami rasa lapar. Karbohidrat kompleks dalam tepung mocaf diproses lebih lambat di dalam tubuh, sehingga menghasilkan rasa kenyang yang lebih lama. Jadi, tepung mocaf juga bisa menjadi alternatif bagi orang yang sedang diet.

 

Copyright © 2024 Sendokibu | Created by Zanash ID
Assalaamualaikum 😊
Receive the latest articles

Subscribe To Our Daily Article

Get notified about new articles